Rabu, 27 April 2011

MENGOMENTARI TANGGAPAN TERHADAP HASIL PENELITIAN


            Dalam berdiskusi kita ditunjuk untuk menanggapi pembicaraan   dengan tepat. Oleh karena itu, saat mengikuti diskusi kita harus :
1.      Mencatat pokok – pokok pembicaraan
2.     Mencatat hal – hal yang masih ingat kita pertanyakan (hal yang kurang jelas)
3.     Mencatat masalah – masalah yang akan kita tanggapi dengan sanggahan

Ada beberapa tujuan orang memberikan kritik, antara lain sebagai berikut :
1.      Tulus untuk memperbaiki
2.     Untuk mempermalukan orang yang dikritik
3.     Untuk menjatuhkan orang yang dikritik
4.     Untuk menonjolkan kelebihan pengkritik

Hal – hal yang harus diperhatikan untuk menyampaikan sanggahan :
1.      Menggunakan alasan yang logis untuk memperkuat gagasan
2.     Alasan didukung dengan fakta
3.     Menggunakan kalimat efektif
4.     Memperhatikan, santun berbahasa (tidak menyinggung lawan bicara)

Contoh  sanggahan atas kritik terhadap hasil penelitian :
“jika saudara mengatakan bahwa penelitian ini tidak relevan lagi, kiranya juga tidak tepat. Perkembangan keadaan menunjukkan bahwa pendidikan sangat perlu bagi setiap manusia sampai kapanpun tanpa dibatasi oleh waktu”.

Kita juga dapat mengomentari tanggapan orang lain atas hasil penelitian kita. Komentar kita sebaiknya selalu dikembalikan kepada hasil penelitian itu sendiri. Khususnya argument atau data pendukung yang kita miliki.

Pemeberian tanggapan bisa bertujuan untuk :
1.      Mengetes atau menguji kemampuan kita
2.     Menjebak kita dengan pemikiran yang ditinjaukan seseorang

Tidak ada komentar:

Posting Komentar